Jumat, 22 Maret 2013

PENGHASILAN TAMBAHAN COCOK UNTUK IBU RUMAH TANGGA DAN MAHASISWA(i)



Sebagai Ibu Rumah Tangga (IRT) yang baik tentu kerjanya mengurus keluarga dan mengatur ekonomi keluarga.  Selain itu, ada juga yang membantu mencari penghasilan tambahan untuk keluarganya. Begitu juga kebanyakan mahasiswa(i) yang ingin meringankan beban orang tua-Nya.
Nah,.. berikut ini mungkin bisa menjadi solusi untuk para IRT dan mahasiswa(i) yang ingin mencari penghasilan tambahan dan tidak mengganggu aktivitas sehari-hari anda.

Menjual Nasi Kuning atau Nasi Bungkus
Nasi kuning atau nasi bungkus, bisa anda buat sendiri dirumah. Cara membuatnya tentu tidak susah, karena kita tau IRT selalu mempersiapkan makanan untuk keluarganya begitu juga mahasiswa(i) yang tinggal di kos-kosan tentu memasak makanan sendiri untuk di santap. Selain itu modal yang keluarkan juga tidak besar. Tergantung berapa banyak yang ingin anda produksi.
Misalnya anda ingin memproduksi sebanyak 20 bungkus/ hari. Modal yang anda keluarkan itu ± Rp. 50.000,- dengan rincian:
-          Beras sebagai bahan pokok sebanyak 2 kg = Rp. 13.000,-
-          Lauk bisa anda beli sesuai kebutuhan kira-kira harganya Rp. 30.000,-
-          Masih sisa Rp. 7.000,- itu bisa anda belikan bahan bakar untuk memasak semua bahan yang anda beli.
-          Disini saya tidak mencantumkan biaya peralatan karena dirumah tentu sudah punya pelaralatan memasak sehari-hari, itu bisa anda pergunakan.

·           Cara membuatnya sama seperti anda mempersiapkan makanan untuk keluarga anda dirumah, jadi tidak perlu saya jelaskan lagi. Yang membedakan cara penyajiannya. Kalau dirumah, lauk-pauknya dipisahkan. Disini anda satukan dalam satu wadah, bisa dibungkus dengan kertas khusus untuk membungkus makanan atau bila consumen ingin makan langsung di rumah anda taru aja dipiring biar pengeluaran anda lebih irit. Hehehe..
·           Sekarang, saya ingin memberikan tips untuk pemasaran. Jika anda masih pemula, tentu belum banyak yang mengetahui keberadaan usaha anda. Jadi, anda bisa titip ditoko atau warung dekat rumah anda. Ingat, antarkan barang anda di pagi hari karena pembeli biasanya kebanyakan dipagi dan siang hari. Dan Jangan lupa cantumkan alamat anda diluar bungkusannya, agar consumen yang suka sama produk anda bisa langsung memesan ke anda. Selain itu anda juga bisa membuka dirumah anda “warung makan kecil-kecilan” dimalam hari. Ocey….!!
·           Keuntungan yang anda dapat bisa mencapai 50-90%. Tergantung, banyak tidaknya consumen yang membeli barang anda.
·           Ada keuntungan pasti ada kerugian. Karena tidak selamanya barang anda bisa laris terjual. Tapi, perlu anda ketahui. Semua pengusaha sukses didunia, pernah mengalami kegagalan/kerugian. Dan mereka tidak pernah putus asa untuk selalu mencoba dan berinovasi hingga akhirnya mencapai kesuksesan.  Jadi, jangan takut gagal/rugi. Jadikanlah kegagalan/kerugian itu sebagai biaya pendidikan anda untuk menggapai mimpi anda.

Salam Sukses

Risman H. Ridwan

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Pasang Iklan Anda Disini

Adsense Indonesia
.

Copyright © 2012. INSPIRASI DAN PELUANG USAHA - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Bamz